Blog

Ini Dia 10 Produk Terlaris  yang Dapat Kamu Jual Online

By Abednego Aria

  1. Menjual berbagai produk perawatan dan kecantikan

Bagi wanita, produk perawatan dan kecantikan tidak bisa lepas dari kehidupan. Bisa dikatakan, kedua produk tersebut sangat krusial untuk bisa memperindah dan mempercantik penampilan. Hal tersebut bisa kamu manfaatkan untuk ide jualan online yang laku setiap hari selanjutnya.

Jika kamu ingin menjual produk perawatan dan kecantikan, pastikan untuk selalu mengikuti trend yang tengah populer saat ini. Kalau perlu, kamu bisa melihat konten-konten produk perawatan melalui media sosial. Beberapa produk perawatan yang sering laku antara lain lipstik, foundation, bedak, eyeshadow, hingga blush on.

  1. Menjual berbagai perlengkapan dan aksesoris rumah tangga

Perlengkapan rumah tangga juga termasuk salah satu produk jualan online yang laku setiap hari. Tidak jauh berbeda dengan bahan pokok sebelumnya, perlengkapan rumah tangga ini termasuk ke dalam kebutuhan dasar yang perlu untuk dipenuhi. Dengan kondisi pandemi seperti sekarang ini, aktivitas lebih banyak dilakukan di rumah. Hal itu membuat perlengkapan rumah tangga pun sangat dibutuhkan.

  1. Menjual berbagai produk kesehatan

Kondisi pandemi membuat banyak orang menyadari bahwa kesehatan adalah hal yang sangat penting. Hal itu bisa kamu jadikan sebagai ide jualan online yang laku setiap hari selanjutnya. Berbagai produk kesehatan yang sangat diincar banyak orang biasanya adalah masker dan vitamin. Bisa dikatakan, menjual masker dan suplemen makanan bisa dijual secara perorangan.

Selain itu, produk lainnya seperti hand sanitizer juga cukup laris selama pandemi. Kamu bisa menjual produk tersebut dengan berbagai ukuran dengan harga yang sewajarnya. 

  1. Menjual makanan dan minuman

Bisa dikatakan, bisnis makanan dan minuman sering dilakukan oleh pengusaha yang masih pemula. Selain pasarnya luas, makanan dan minuman ini termasuk produk jualan online yang laku setiap hari. Ditambah lagi, dengan keberadaan aplikasi pesan antar membuat penjualan makanan dan minuman kini lebih mudah.

Selain menjual makanan dan minuman siap santap, kamu juga bisa menjual produk tersebut dengan versi lainnya. Contohnya seperti jualan frozen food atau makanan beku yang kuat disimpan di dalam freezer.

  1. Menjual Gadget

Perangkat komunikasi juga menjadi barang yang sangat dibutuhkan saat ini. Hal itu dikarenakan, banyak pelajar dan pekerja yang harus melakukan kegiatan secara online. Maka dari itu, menjual produk gadget juga bisa termasuk ke dalam ide jualan online yang laku setiap hari dan menguntungkan selanjutnya.

Salah satu gadget yang sering diincar adalah smartphone. Bisa dikatakan, model smartphone selalu datang hampir setiap bulan. Hal tersebut membuat konsumen juga sering ingin membelinya saat peluncurannya tiba. Selain smartphone, kamu juga bisa menjual berbagai aksesori smartphone lainnya seperti charger, kabel data, earphone, dan lain-lain.

  1. Menjual pakaian

Produk jualan online yang laku setiap hari selanjutnya adalah pakaian. Bisa dikatakan, produk pakaian masih menjadi jenis kebutuhan dengan permintaan banyak saat ini.

Secara umum, pakaian untuk wanita lebih banyak diincar di marketplace dibandingkan pakaian untuk pria. Hal tersebut memudahkan kamu dalam menentukan produk yang akan dijual.

Untuk penjualan pakaian, pastikan kamu selalu mengikuti trend fashion saat ini. Cara termudah mengetahui untuk trend tersebut adalah dengan mengikuti media sosial para influencer.

Ingin membuat website? Menaikkan traffic situs Anda? Menganalisa pengunjung dan mengetahui cara menggunakan tools yang terbukti ampuh untuk menaikkan performa website Anda? Hit Us @studiow (Instagram) or visit studio.com!

Leave your thought here

Read More

TikTok Bertaruh pada Video AI: Tren Baru yang Ubah Wajah Platform Sosial Global

alya 03/10/2025

Jakarta, 18 September 2025 Dunia media sosial tengah memasuki fase baru yang semakin dipengaruhi oleh kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI). Salah satu pemain terbesar, TikTok, kini…

Taiwan Pertimbangkan Kemitraan Teknologi Tinggi dengan AS untuk Perkuat Industri Chip Domestik

alya 03/10/2025

Taipei, 18 September 2025 Taiwan kembali menjadi sorotan global setelah pemerintahnya mengumumkan rencana untuk memperluas…

Mengukur ROI AI Generatif: Strategi Profesional untuk Menilai Dampak Teknologi Masa Depan

alya 03/10/2025

Jakarta, 18 September 2025 – Teknologi Artificial Intelligence (AI) generatif atau yang dikenal dengan Generative…

LoraxBench Resmi Diluncurkan: Benchmark Multibahasa untuk 20 Bahasa, Termasuk Indonesia, Siap Uji Kecerdasan AI

alya 03/10/2025

Jakarta, 18 September 2025 Dunia kecerdasan buatan (AI) kembali kedatangan sebuah terobosan penting dalam upaya…

Kecerdasan Buatan Bawa Transparansi di Tengah Ledakan Influencer Marketing Indonesia

alya 03/10/2025

Jakarta, 18 September 2025 – Industri pemasaran digital Indonesia tengah mengalami ledakan luar biasa dengan…

Feedback
Feedback
How would you rate your experience?
Do you have any additional comment?
Next
Enter your email if you'd like us to contact you regarding with your feedback.
Back
Submit
Thank you for submitting your feedback!